kelebihan simulasi digital dalam penerapan kehidupan sehari-hari

 Menurut anda apa kelebihan simulasi digital dalam kehidupan sehari hari?​



jawaban : 

Menurut saya, kelebihan simulasi digital dalam kehidupan sehari-hari ialah memberikan pengalaman seperti yang terjadi di kehidupan nyata dengan lebih mudah serta dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja. Dengan adanya simulasi digital, seseorang dapat melakukan latihan-latihan sebelum benar-benar menghadapi dunia nyata, hingga ia mahir dalam hal yang disimulasikan tersebut. Salah satu contoh penggunaan simulasi digital ialah dalam dunia pendidikan. Simulasi digital akan memudahkan proses pembelajaran untuk peserta didik.


Pembahasan

Simulasi adalah proses melakukan sesuatu yang ada di kehidupan nyata dalam bentuk tiruan. Digital adalah adalah hal-hal yang berkaitan dengan komputerisasi. Dengan demikian, simulasi digital adalah proses melakukan sesuatu yang ada di kehidupan nyata secara digital.

Salah satu contoh penggunaan simulasi digital ialah dalam dunia pendidikan. Simulasi digital akan memudahkan proses pembelajaran untuk peserta didik. Dengan menggunakan simulasi digital, peserta didik dapat melakukan latihan-latihan sebelum benar-benar menghadapi dunia nyata. Simulasi digital bertujuan untuk memberikan latihan-latihan tertentu secara mudah. Banyak hal dalam kehidupan nyata ini yang tidak sulit sekali untuk dipelajari secara langsung, sehingga membutuhkan adanya simulasi digital agar memberikan pengalaman yang mudah, sebelum melakukan hal yang sebenarnya di dunia nyata.

Contoh mudahnya ialah simulasi digital untuk penerbangan pesawat. Tidak mungkin seseorang yang sedang belajar diberi kesempatan langsung menerbangkan pesawat sendiri. Maka hal yang dapat dilakukan adalah membuat suatu simulasi digital yang dibuat sedemikian rupa, sehingga peserta didik dapat merasakan pengalaman yang mirip dengan keadaan di dunia nyata.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "kelebihan simulasi digital dalam penerapan kehidupan sehari-hari"

Posting Komentar