6 Kebiasaan ini bikin Otak lu Lemot!

Kebiasaan yang bikin Otak mu Lemot



Hai gw kisda, disini gw bakal mensharing apa yang gw dapet dikehidupan sehari hari yang bikin otak gw tuh lemot. baiklah ini dia 6 kebiasaan yang bikin otak lu lemot,

1.Tidur Kurang dari 7 Jam

Mereka yang tidak mendapatkan 7-9 jam tidur berkualitas per malam beresiko lebih tinggi mengalami gangguan kognitif.

2. Lupa Sarapan 

Sarapan itu asupan awal tubuh setelah berjam- jam 'puasa' selama tidur. jadi jangan disepelekan ya, biar belajarnya maksimal, biar kejar mimpinya mudah, buatlah kebiasaan yang mendukung otak mu.

3. Mendengarkan Musik Terlalu Keras 

Sebuah studi menunjukkan, mendengarkan musik terlalu keras bisa memicu kehilangan pendengaran dan masalah memori. Nah, biasanya anak muda nih yang begini dah tahu ilmunya kan? Yuk dibuang kebiasaan yang satu ini

4.Konsumsi Junk Food 

Keseringan makan Junk Food, Kebiasaan buruk ini akan membuat bagian otak yang berhubungan dengan proses belajar, mengingat, dan kesehatan mental semakin kecil. Nah siapa nih yang sering banget makan Junk Food? ^^

5. Merokok

Merokok itu menggangu fungsi paru paru dan jantung di mana zat zat kimia pada rokok akan memperlambat transportasi oksigen ke otak. Saat makin sedikit, pasokan oksigen, maka fungsi otak juga makin menurun. Coba deh, kalo mau iseng, jangan rokok yang dimasukin ke mulut. ini demi masa depanmu loh!

6. Serba Manis

Tingginya konsumsi gula akan menaikan kadar glukosa dalam darah. Glukosa meroket, tetapi produksi senyawa kimia otak bernama 'brain-derived neurotrophic factor' (BDNF) menurun. padahal senyawa kimia ini diperlukan otak untuk membentuk memori baru dan mempelajari hal baru. Yuk kurang-kurangin yang manis.

Gimana? dari semuanya, Mana yang sudah kamu coba kurangi?




Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "6 Kebiasaan ini bikin Otak lu Lemot!"

Posting Komentar